Perancangan Alat Monitoring Ketebalan Tubeless Liner di Mesin ITL Berbasis Web

Authors

  • Adhiguna Bhramada Program Studi Teknik Elektronika, Politeknik Gajah Tunggal
  • Muhamad Kahlil Firdausi Program Studi Teknik Elektronika, Politeknik Gajah Tunggal

Keywords:

Monitoring, Quality Assurance, Raspberry Pico, Node MCU, Web

Abstract

Perkembangan teknologi yang semakin pesat mendorong industry manufaktur untuk melakukan inovasi-inovasi. Departemen Quality Assurance Motorcycle mempunyai tugas dan fungsi untuk memastikan kualitas proses dan produk berjalan sesuai dengan spec yang ditentukan. Salah satu parameter kualitas yang harus di pastikan adalah ketebalan pada tubeless liner. Pengambilan nilai pengukuran masih dilakukan secara manual dan dilakukan pada mesin yang berjalan sehingga dapat mengakibatkan kesalahan pengukuran. Sehingga diperlukan sebuah alat atau sistem yang dapat digunakan guna mengatasi permasalahan tersebut. Pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif yaitu dengan melakukan observasi dan menggunakan kuisioner sebagai teknik pengumpulan datanya. Berdasarkan pada data hasil observasi dan kuisioner kemudian data diolah guna digunakan untuk penelitian. Alat monitoring ketebalan tubeless liner berbasis web dirancang dengan menggunakan sensor inframerah yang digunakan sebagai sensor untuk mengukur ketebalan tubeless liner dan menggunakan raspberry pico untuk memproses datanya. Setelah data diproses akan ditampilkan pada LCD dan buzzer sebagai ouputnya. Agar nilai dari sensor dapat diakses melalui website maka digunakan ESP8266 sebagai module wifi agar alat dapat terhubung dengan database website. Untuk melakukan monitoring keteblan tubeless liner dari tempat yang berbeda, cukup dengan mengakses alamat website dari aplikasi monitoring ketebalan tubeless liner.

Published

2022-05-31

Issue

Section

JITI